Patroli Malam .....


 2020-04-02 |  Root

Pemerintah Kecamatan Ngronggot bersama Polsek Ngronggot dan Koramil Ngronggot  melakukan Patroli keliling wilayah kecamatan Ngronggot, Patroli keliling ini terkait pencegahan penyebaran virus corona terutama di wilayah area Kecamatan Ngronggot

 

Tim gabungan Forpimcam Kecamatan Ngronggot menyisir setiap tempat yang berpotensi mengumpulnya masa seperti warung kopi, tempat billyard, café dan tempat nongkrong warga. Tim menghimbau supaya masyarakat segera membubarkan diri dan tidak berkumpul atau Social Distancing untuk memutus mata rantai penularan virus covid-19

 

Dihimbau juga untuk menerapkan pola Hidup sehat dengan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, di rumah saja, melaporkan ke pamong Desa/bidan Desa setempat apabila ada warga yang pulang dari luar kota dan melakukan isolasi mandiri dirumah dan apabila ada keluhan kesehatan segera lapor ke puskesmas terdekat.